Renungan Minggu Keempat November 2015

Kebahagiaan Dalam Sebuah Pernikahan

Mazmur 128 : 1-6

Pdt.Yandhi Manobe,S.Th

 

Sebuah pernikahan haruslah membawa orang pada sukacita,kebahagiaan dan kesenangan.Bukan sebaliknya.Yang dapat membawa kita pada keadaan diatas adalah :

1.Takut akan Tuhan

2.Makan jerih payah tangan sendiri

3.Istri yang membawa sukacita dalam rumahtangga itu,bagaikan pohon anggur yang subur

4.Jika anak-anak seperti tunas pohon zaitun

Ada banyak cara untuk bahagia.Tetapi yang paling mudah untuk dilakukan adalah dengan makan bersama dirumah.Mengapa ? Karena :

1.kebahagiaan dapat dicapai dengan berdoa bersama sebelum makan (doa,berisi dua hal yaitu ucapan terima kasih dan pengakuan akan anugerah Tuhan,banyak atau pun sedikit dalam hidup kita).

2.kebahagiaan dapat dicapai jika setiap anggota dapat menempatkan diri dengan baik

3.kebahagiaan dapat dicapai jika saling berkomunikasi

4.Dimeja makan kita belajar untuk mengingat kebutuhan orang lain (saling berbagi dengan apa yang ada)

5.Dimeja makan kita belajar etika dan moral

Kiranya kita dapat mewujudkan keluarga bahagia sesuai dengan firman dan kehendak Tuhan.Amin.

 

Renungan diambil dari khotbah Minggu,22 November 2015 pada ibadah bersama jemaat Embun Hermon di Buat,Soe-TTS

 

Comments

comments