Renungan Harian 31 Maret 2016

BERTUMBUH DALAM PERBEDAAN

(Mazmur 133 : 1 – 3)

 

Fokus bukan pada perbedaan tetapi pertumbuhan. Kalau perbedaan yang di perhatikan gereja tidak mungkin bisa bertumbuh.

Kalau bersatu pasti bertumbuh. Bersatu itu seperti semboyan UMS (Unity Make Strong) bukan Uniform tapi Unity, seperti tata surya berbeda-beda dan begitu luas tapi semua bergerak pada tatanannya masing-masing dalam satu kesatuan yang utuh. Bagaimana kita bisa bersatu supaya bertumbuh? bagaimanapun kita harus bersatu. Ada jemaat duduk bersama tapi tidak rukun. Pemazmur katakan kita harus hidup bersama dengan rukun walaupun kita berbeda, karena dari sana berkat akan dicurahkan. Gereja diberkati ketika jemaat bersatu.

Kesatuan berbicara tentang beberapa hal :

(1). Harga: minyak yang dituang adalah minyak mahal yang dipakai untuk kepala imam yang akan diurapi. Untuk bersatu kita harus berkorban, korban perasaan, korban waktu dan biaya. Kesatuan itu harganya mahal, jaga baik-baik kesatuan dalam gereja, jaga baik-baik kesatuan dalam rumah tangga kita karena mahal harganya. Harus berkorban untuk kita bisa bersatu (Matius 18:18-20) orang Kristen bersatu itu kekuatannya besar. Orang Kristen berdoa maka setan takut. Didalam doa itu kekuatannya luar biasa. Gereja itu kekuatannya kuasa Tuhan, dan kuasa Tuhan itu didapatkan dari doa.  Setan tahu kekuatan gereja adalah doa tapi orang Kristen lupa bahwa kekuatan gereja adalah doa. Kekuatan gereja bukan uang, bukan organisasi yang rapi walaupun itu diperlukan tapi yang lebih penting kuasa Tuhan hadir dalam gereja itu.

(2). Berbau harum ( kesaksian yang baik) minyak yang dituang berbau harum dalam masyarakat, dalam gereja, dirumah menjadi saksi Tuhan yang baik.

(3). Tuhan memberi berkat. Di gunung Hermon ada salju abadi bagi Israel. Kalau jemaat cari Tuhan pasti ada kekuatan abadi. Kalau jemaat hidup rukun, bersatu, Allah memberi berkat . Kita harus bangga punya Allah, yaitu Allah yang luar biasa dalam segala hal karena  Allah adalah kepala gereja. AMIN !!!

Ringkasan Khotbah : Pdt.Albert Sutanto, M.Min

Comments

comments