Bacaan Alkitab : Bilangan 5 : 11-31
Pengkhotbah : Pdt.Yandi Manobe,S.Th
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia,cemburu ialah :
-Kurang senang melihat orang lain beruntung dan sebaliknya
-Kurang percaya,curiga
Jadi cemburu dapat di definisikan sebagai rasa marah atau meledak-ledak karena sesuatu yang kita inginkan di miliki oleh orang lain.
1.Fakta dan mitos terkait cemburu :
-Cemburu tanda cinta,faktanya cemburu merusak hubungan
-Cemburu merampas sukacita (kasih tidak menjadi lebih kuat karena cemburu)
-Cemburu membuat hubungan semakin harmonis,faktanya kasih di perkuat dengan sikap lebih percaya
2.Macam-macam cemburu :
-Cemburu terhadap milik orang lain
-Orang lain punya yang belum kita punya
-Menjaga dan mempertahankan agar apa yang dimiliki jangan sampai hilang
-Soal asmara
3.Hukum mengenai kecemburuan
Mengapa persoalan cemburu di jadikan sesuatu yang penting bagi bangsa Israel ? Karena cemburu bukan hanya merusak rumah tangga tetapi juga merusak bangsa (Israel).
4.Darimana datangnya cemburu ?
-Pengalaman masa lalu
-Persahabatan
-Kecurigaan dari sikap tidak biasa
-Persaingan
-Khayalan berlebihan
-Prasangka buruk
5.Berkembangnya cemburu
-cemburu bukan bawaan tetapi hasil dari pembelajaran
-cemburu karena tidak bisa menguasai diri
-semakin memusatkan perhatian pada keinginan pribadi kita menyebabkan gampangnya timbul kecemburuan
-menunjukkan ketidakpuasan kita terhadap apa yang dimiliki
-menunjukkan kurangnya kasih sejati
6.Menangani rasa cemburu
-Memahami masalah (mendengarkan dan komunikasi)
-Tidak membanding-bandingkan
-Membangun kepercayaan (rasa percaya diri dan kepercayaan terhadap pasangan).
Cemburu janganlah lebih besar dari kasih.Amin.
Khotbah pada ibadah rutin UPP.Pasutri,Rabu 2 Mei 2018