Rela Berkorban Bagi Kristus

Bacaan : Matius 1 : 18-25

Pdt.Yandi Manobe,S.Th

Kisah tentang kelahiran Kristus adalah kisah yang biasa kita dengar.Tokoh utama dalam kisah ini adalah Roh Kudus,agar perhatian kita tertuju pada apa yang dikerjakan Roh Kudus dan bukan hanya pada dinamika yang terjadi dalam hidup Yusuf dan Maria.Roh Kudus adalah sesuatu yang bekerja secara nyata dan benar.Bagaimana cara pandang terhadap Roh Kudus ?Oleh orang-orang Yahudi,Roh Kudus disebut sebagai :

1.Pribadi yang membawa kebenaran Allah kepada manusia.

Dengan demikian kita tahu bahwa mimpi Yusuf bukanlah sesuatu yang perlu ditafsirkan,tetapi kebenaran yang datang.Bagi Yusuf tidak ada kata “TIDAK”,”SEBENARNYA”,dan “TAPI”.Yusuf menerima kebenaran yang datang itu,walaupun penuh dengan pergumulan.Roh Kudus memampukan manusia untuk mengakui kebenaran yang mereka lihat itu.

2.Pribadi yang membuat kita rela berkorban.

Apa yang dapat membuat seseorang rela berkorban ? Yang dapat membuat seseorang rela berkorban adalah pengakuan akan suatu hal.Dan yang mengajarkan kita supaya percaya akan keyakinan itu adalah Roh Kudus.Itulah yang membuat Yusuf mampu menanggung beban itu.Lalu,apa yang harus kita korbankan akan keyakinan & pengakuan kita akan Kristus ? Yaitu fisik dan non fisik.

Jangan takut ! Kalau Anak saja diberikan bagi kita,apalagi yang lainnya.Percayalah ! Amin.

 

Khotbah pada Ibadah Perayaan Komisi Kaum Bapak

Comments

comments